Minggu, 13 Desember 2015

Bangunlah Dari Mimpi (2)


Lihat Postingan di Facebook

Ketika ruhani diajarkan agama oleh Arwahul Muqadasyah Rasulullah saw yang disalurkan oleh waliyamursyida, maka ruhani manusia akan mampu memandang hal-hal yang selama ini dianggap gaib. Ketika ruhani telah “dihidupkan” maka dia akan mampu mencapai alam Rabbani sehingga hal yang paling gaib sekalipun akan menjadi nyata.
Benar ucapan Ali bin Abi Thalib: “Manusia di dunia ini sesungguhnya sedang tidur. Manakala mati, mereka bangun” karena alam setelah kematian menjadi gaib atau abstrak bagi manusia yang sedang hidup, ketika manusia meninggal, alam kubur menjadi nyata dan alam dunia ini akan menjadi alam gaib atau abstrak baginya. Bagi orang yang telah meninggal dunia, alam kubur dengan segala isinya akan menjadi nyata (hidup) dan alam dunia akan menjadi abstrak (mimpi) baginya.

Alam kubur atau alam setelah kematian tidak akan bisa ditembus oleh jasmani manusia karena dimensinya berbeda, itulah sebabnya bagi kalangan awam, alam kubur itu menjadi sebuah misteri, hal yang tidak bisa terungkap. Berbeda dengan orang yang ruhaninya telah di isi dengan Kalimah Allah (ruhani nya telah diajarkan) atau telah mengalami apa yang di istilahkan oleh Rasulullah sebagai “Mati sebelum mati” maka ruhaninya akan bisa menembus alam kubur bahkan alam akhirat sekalipun.

Dalam surat Al-Fatihah Allah menyebutkan “Aku adalah Raja Akhirat”, artinya Allah berada dalam dimensi akhirat, itulah sebabnya ketika ruhani manusia belum dihidupkan, belum bisa menembus alam akhirat maka Allah tidak akan bisa dijangkau sama sekali. Akal akan mengalami jalan buntu ketika ingin menjangkau Allah yang berada di dimensi berbeda.

Ilmu agama yang dipelajari di sekolah, di pasantren atau universitas Islam adalah ilmu agama untuk jasmani manusia bukan untuk ruhani manusia. Disana hanya diajarkan sifat malaikat tapi tidak diajarkan teknik atau cara berjumpat dengan malaikat. Disana hanya diajarkan tentang Tuhan, nama dan sifat-Nya tapi tidak diajarkan cara berjumpa dan memandang wajah-Nya. Ketika kita terlalu fokus kepada pelajaran-pelajaran jasmani, maka ruhani akan merana, ruhani selamanya tidak berada dalam agama,

Ketika ruhani tidak berada dalam Agama atau tidak Islam, maka selama dia akan penasaran tentang alam kubur, alam akhirat, hal-hal yang berhubungan dengan kematian, dalam lubuk hati yang paling dalam dia pasti merasakan takut akan kematian dan selamanya tidak mampun menjawab nasib apa yang dialami setelah kematian. Sementara ruhani yang telah di isi dengan Kalimah Allah, dari dunia telah beserta dengan Allah maka dia tidak lagi penasaran akan hal-hal setelah kematian karena ruhaninya telah mampu menembus alam setelah kematian.

Rasulullah SAW dalam isra’ mijrak mampu melihat surga dan neraka, melihat hal-hal yang tidak bisa dijangkau dengan akal karena ruhani Beliau telah melewati batas-batas alam dunia ini. Seharusnya ummat Nabi juga harus mampu menembus alam duniawi sehingga ruhaninya dari sekarang sudah berada di alam akhirat, alam Rabbani, Alam dimana manusia dengan Tuhan begitu dekat dan akrab.
Di akhir zaman ini manusia penasaran tentang wujud Tuhan sementara dia dengan yakin menolak cara untuk bisa mencapai yaitu Tareqatullah. Ketika tarekat dengan medote luar biasa warisan Rasulullah di tolak, diangap bid’ah maka saat itulah manusia menjadi bingung akan eksistensi Tuhan. Manusia hanya bisa berbicara tentang apa yang tertulis dalam kitab suci tapi tidak mampu menembus dimensi lain dari kitab suci itu sendiri yaitu dimensi tanpa batas atau dimensi tak terhingga.

Kemudian manusia hanya memahami agama secara jamaninya akan lalai dengan ibadah-ibadah rutin, meyakinkan diri bahwa dia telah shaleh, telah melaksanakan perintah agama dengan baik tanpa bisa naik kepada dimensi selanjutnya. Tuhan tidak bisa dijangkau dengan akal maka pelajaran agama yang diterima akal akan hilang ketika manusia tidur, akan hilang ketika manusia tidak sadar dan akan lenyap ketika manusia berada di alam setelah kematian. Lalu bekal apa yang diandalkan manusia menghadapi pertanyaan malaikat setelah kematian tentang “Siapa Tuhanmu?”. Ketika tidur pun dia tidak mampu menjawab pertanyaan itu bagaimana mungkin dia bisa menjawab pertanyaan itu setelah mati, sementara akal pikiran tempat ilmu agama itu tersimpan juga sudah tidak ada lagi. Artinya dia tidak bisa menjawab sama sekali pertanyaan-pertanyaan yang diajukan malaikat dan kalau pertanyaan itu tidak bisa dijawab maka tempatnya sudah jelas dimana, disiksa selamanya.

Kalau hanya mengandalkan amal ibadah, bagaimana mungkin amal ibadah bisa diterima kalau semasa di dunia ruhaninya tidak mengenal Allah sama sekali. Lalu siapa yang disembah dalam setiap ibadah? Wajah siapa yang hadir dalam ibadahnya? Sedangkan wajah Allah Yang Maha Agung tidak pernah dikenal sama sekali.

0 komentar:

Posting Komentar

Selamat Datang

Assalamu 'alaikum wa 'alaikunna wr. wb.

BISMILLAAHIR ROHMAANIR ROHIIM

Selamat datang, bergabung dan menyimak di halaman Silaturrahmi http://tujuhtujuhbelas.blogspot.co.id

FORUM KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA WAHIDIYAH

Catatan Kecil : KISAH DAN PETUAH INSPIRATIF, DISKUSI DAN DIALOG INTERAKTIF, LAYANAN TANYA JAWAB DAN KONSULTASI ONLINE SERTA BERBAGI ATAU SHARING.

YAA SAYYIDII YAA ROSUULALLOH !

Bacalah selalu baik lisan maupun dalam hati dimana ingat dan kapanpun Anda berada kalimat nida' :

"YAA SAYYIDII YAA ROSUULALLOH !"

Berfaedah sangat besar dan luar biasa, berfungsi sebagai "Rahmatan Lil 'alamiin" dan "Tibbil Qulub" artinya rahmat (welas asih) bagi seluruh alam dan penyembuh atau obat hati, dapat berfadhilah untuk keperluan/hajat apa saja, solusi masalah apa saja, terutama untuk membersihkan dan menjernihkan hati, untuk kedamaian dan ketentraman jiwa serta sadar ma'rifat Billah wa Rosulihihi SAW. Berfadhilah untuk menyembuhkan dan mengobati hati dari sifat-2 tercela dan kegundahan, mengobati tubuh dari beberapa penyakit (memberikan kesehatan jasmani dan rohani), memberi cahaya dan sinar bagi mata hati. Buktikan sendiri keampuhan do'a tawassul tersebut, Insya Alloh Anda akan dapat merasakan berkah dan manfaatnya !. Amiin !.

AMALKAN “YAA SAYYIDII YAA ROSUULALLOH” diulang-ulang selama kurang lebih 30 menit tiap hari, selama 40 hari berturut-turut.

Boleh diamalkan oleh siapa saja tanpa pandang bulu dan golongan, baik tua, muda ataupun anak-anak, dari suku bangsa manapun dan agama apapun silakan mengamalkan, bahkan sangat dianjurkan tuk menyiarkannya.

Sebar luaskan kepada seluruh kerabat, teman, tetangga, sahabat dan semua orang yang kita temui dengan ikhlas, bijaksana dan welas asih.

Terima kasih dan Jazaa kumulloohu khoirooti wa sa'aadaatid dun-ya wal aakhirfoh Amiin !.

Posted by:

AHMAD DIMYATHI, S. Ag

Mobile Phones :
(0251) 8660966 (Kantor)
082226668817
085773653117
089527405377

Email :
pak.dimyathi@gmail.com

Facebook :
https://www.facebook.com/ahmad.dimyathi.5264

Twitter :
https://twitter.com/AHMADDIMYATHISA

Groups :
https://www.facebook.com/groups/1578120242468050/

Basic Information :
Kominfo Wahidiyah

Birthday :
February 25, 1958

Gender :
Male

Home Address :
Cimandala Sukaraja Bogor Jabar.
© CatatanKecil 2016. Diberdayakan oleh Blogger.